Pohon merupakan salah satu makhluk hidup ciptaan Allah yang memiliki banyak sekali manfaat, khususnya bagi manusia. Jika tidak ada pepohonan, mungkin bumi ini akan terasa panas, gersang dan gerah. Karena pohon berfungsi untuk mengatur dan menyerap jalannya air melalui tanah. Pohon menghasilkan oksigen yang sangat berguna bagi kelangsungan hidup manusia.
Pohon juga dapat mencegah banjir dengan menjebak air ketimbang membiarkannya mengalir ke danau dan sungai, dan juga sebagai pelindung bagi komunitas di pesisir dari gelombang badai.
Salah satunya pohon-pohon yang tertanam ataupun sengaja ditanam di pinggir jalan raya tentu juga mempunyai tujuan dan fungsi. Misalnya: agar sepanjang jalan terlihat sejuk, nyaman, tidak gersang dan mengurangi dampak polusi yang dihasilkan dari kendaraan bermotor.
Namun ada juga pohon tua yang kemungkinan berpotensi menimbulkan kekhawatiran dan menganggu kenyamanan bahkan seringkali menyebabkan bencana. Karena tidak adanya perawatan dengan baik sehingga membahayakan lingkungan sekitar seperti kabel instalasi yang putus, rumah tertimpa pohon, dan kecelakaan lalu lintas akibat pohon tumbang.